Jekyll adalah static site generator. Dari kata static site dan generator sudah terbayang maknanya dibenak pikiran kita yakni; suatu alat yang mana berfungsi untuk menciptakan suatu laman situs yang bersifat statis. Statis di sini bukan berarti kontennya tidak dapat diubah, melainkan seluruh isi dari situs baik itu tema, konfigurasi maupun isi konten, berupa berkas (everything is file).

Jekyll dibangun dengan bahasa pemrograman Ruby, seperti yang kita ketahui Ruby memiliki packet manager tersediri yang diberinama gem. Bagi pengguna Ubuntu, kita dapat memasang Jekyll melalui official repository yakni dengan apt-get. Sayangnya, di Ubuntu, memasang Jekyll menggunakan apt-get kita tidak akan mendapatkan versi terbarunya, berbeda dengan Jekyll yang dipasang dari gem ia akan mendapatkan versi terbaru sesuai dengan apa yang dirilis oleh situs resmi Jekyll.

Agar tulisan ini lebih rapi dan mudah dibaca, penulis berikan tautan dengan daftar isinya:

Daftar Isi

Batasan Masalah

Sesuai judul tulisan ini, penulis membatasi pada pengguna Ubuntu versi 16.04 LTS. Penulis juga mempraktekannya pada Ubuntu 16.04. Bagi Anda pengguna Ubuntu versi sebelumnya atau sesudahnya, mungkin masih bisa dipraktekan. Akan tetapi penulis tidak menjamin keberhasilannya, karena yang penulis praktekan hanya pada Ubuntu 16.04 LTS.

Memasang Dependensi

Sebelum memulai pemasangan Jekyll, pertama-tama kita sinkronisasi database apt-get kita di localhost dengan server.

$ sudo apt-get update

Kemudian kita pasang beberapa paket dependensinya:

$ sudo apt-get install build-essential bison openssl libreadline6 libreadline6-dev curl git-core zlib1g zlib1g-dev libssl-dev libyaml-dev libxml2-dev autoconf libc6-dev ncurses-dev automake libtool

Memasang Ruby

Setelah selasai kita pasang paket dependensinya, lanjut sekarang kita pasang Ruby. Di sini kita pasang Ruby versi developer (ruby-dev).

$ sudo apt install ruby ruby-dev

Mamasang Jekyll

Nah, setelah selesai semua kita memasang paket dependensi dan Ruby, baru kemudian kita bisa memanfaatkan gem untuk memasang Jekyll.

$ sudo gem install jekyll bundler

Membuat Blog

Semua proses pemasangan paket sudah kita lalui, langkah selanjutnya kita tes dengan membuat blog. Untuk membuat blog, Anda cukup lakukan perintah berikut:

$ jekyll new nama_blog_Anda

Contohnya:

$ jekyll new blog

Lihat gambar di bawah ini:

Menjalankan Jekyll

Untuk menjalankan Jekyll Anda tidak perlu memasang web server cukup gunakan web server bawaan dari Jekyll yakni dengan cara berikut:

$ cd blog
$ jekyll serve

Jika terjadi galat (error), gunakan perintah berikut:

$ cd blog
$ bundle exec jekyll serve

Jika berhasil Anda bisa langsung membukanya melalaui peramban (browser), dengan memasukan tautan:

http://127.0.0.1:4000/

Secara asali (default) Jekyll berjalan pada port 4000, jika Anda ingin menggunakan port 80 dan menggunakan domain Anda, gunakan perintah di bawah ini:

$ sudo su
# jekyll serve -H sinaudev.com -P 80

atau

$ sudo su
# bundle exec jekyll serve -H sinaudev.com -P 80

Port 80 hanya dapat digunakan pada root oleh karenanya kita masuk ke dalam sesi root terlebih dahulu.

Semoga bermanfaat 😅